breaking news
Home » KPU Rokan Hilir Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Serentak ke Tingkat Kecamatan

KPU Rokan Hilir Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Serentak ke Tingkat Kecamatan

Bagikan :

Pelepasan distribusi logistik Pilkada ke kecamatan, minggu (24/11/24)

Nusantara1News – Komisi Pemilihan Umum atau KPU Rokan Hilir mulai mendistribusikan logistik pilkada serentak tahun 2024 ke tingkat kecamatan. pendistribusian logistik di prioritaskan ke wilayah kecamatan yang jauh.

“Alhamdulillah, hari ini kami KPU Rohil mulai mendistribusikan logistik pilkada serentak ke tingkat PPK kecamatan. Pendistribusian kita dahulukan kecamatan yang paling jauh, Mudah mudahan selama proses pendistribusian ini berjalan dengan lancar dan aman,”kata Ketua KPU Rohil Eka Mulan Usai melepas pendistribusian logistik, minggu (24/11/24) siang.

Baca Juga : Bawaslu Rokan Hilir Siagakan Ratusan Petugas Awasi Masa Tenang Pilkada Serentak

Eka Murlan menambahkan Pendistribusian logistik dilakukan secara bertahap, untuk tahap pertama logistik pilkada dikirim ke 9 kecamatan yang memiliki jarak tempuh yang jauh.

” Distribusi logistik ini bertahap kita lakukan untuk pertama ini ada 9 kecamatan yakni kecamatan bagan sinembah, simpang kanan, basira, balai jaya, pujud, tanjung Medan, rantau kopar dan tanah putih. Logistik dibawa menggunakan truk cold diesel yang dikawal oleh pihak kepolisian,”katanya.

logistik pilkada tambah eka akan didistribusikan ke 18 kecamatan di 1147 tps yang akan berlangsung selama tiga hari kedepan. seluruh logistik pilkada serentak di pastikan tiba di tps satu hari jelang pemungutan suara.

” Jika logistik pilkada ini telah sampai tingkat kecamatan maka akan disimpan di gudang kantor camat setempat dan pada tanggal 26 November baru kita distribusikan ke tingkat TPS,”sebut Eka.

Baca Juga : KPU Rohil Sosialisasikan PKPU No. 17/2024 tentang Pemungutan Suara Pilkada

Dalam kesempatan itu Ketua KPU Rohil Eka Murlan mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dalam pendistribusian logistik ini.

“Kami menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak pihak yang terlibat dalam proses pendistribusian ini semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan aman serta apa yang kita lakukan pada hari ini menjadi amal ibadah untuk kita semua,”tutupnya. (surya)

Editor : Nusantara1News


Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *