breaking news
Home » Capres No. 2, Prabowo : Ingatkan Pendukungnya Tetap Berbaik Sangka Terhadap Lawan Politiknya

Capres No. 2, Prabowo : Ingatkan Pendukungnya Tetap Berbaik Sangka Terhadap Lawan Politiknya

Bagikan :

Prabowo : Ingatkan Pendukungnya Tetap Berbaik Sangka Terhadap Lawan Politiknya (internet)

Makassar – Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto mengatakan kepada para pendukungnya untuk tetap meyakinkan masyarakat dalam pencoblosan Pilpres 2024 yang tinggal 12 hari lagi.

Hal itu dikatakan Probowo saat kunjungan acara silaturahmi bersama relawan Prabowo-Gibran se-Sulawesi Selatan (Sulsel) di GOR Sudiang, Makassar, Sulsel, Jumat (2/2/2024).

“Kami mengingatkan hari-hari terakhir terus bekerja keras. Meyakinkan rakyat tapi dengan santun dengan sopan,” ujar Prabowo dikutip Kompas.com.

Menurut Prabowo, pihaknya harus melakukan kampanye dengan sifat riang gembira.

Demi merangkul dan menjaga persatuan bangsa, Prabowo juga mengingatkan kepada pendukungnya untuk tetap berbaik sangka terhadap lawan politiknya.

“Demi rakyat Indonesia, demi kemakmuran rakyat Indonesia,” ucapnya.

Prabowo menceritakan, kunjungannya ke Sulawesi membuat dirinya merasakan arus dukungan yang begitu besar terhadap dirinya.

“Cukup semangat saya berhasil merasakan dukungan yang luas, saya merasakan getaran dukungan arus bawah yang luar biasa,” imbuh Prabowo.

Sumber : Kompas.com


Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *